Sabtu, 19 Februari 2011

Vicky Shu, Si Seksi yang Tomboy


Jakarta - Penyanyi pendatang baru Vicky Shu mulai terlihat sering tampil di berbagai acara televisi. Ia tampil dengan imej seksi yang sedikit agak tomboy.

Pelantun lagu 'Mari Bercinta II' itu disebut-sebut sejajar dengan penyanyi Aura Kasih. Lantaran single yang dibawakan serta penampilannya mengingatkan kita dengan Aura Kasih yang membawakan lagu 'Mari Bercinta'.

"Nggak apa-apa, nggak masalah. Tapi aku emang nggak bermaksud untuk mendompleng lewat Aura Kasih," ujarnya saat ditemui usai acara launching 'Penghuni Terakhir season 6 2011' ANTV di Teater Tanah Airku, Taman Mini Indonesia Indah, Jumat (18/2/2011) malam.

Pemilik nama lengkap Vicky Veranita Yudhasoka itu menganggap dirinya dengan Aura Kasih berbeda dan memiliki ciri khas masing-masing. Meski demikian, ia mengaku sangat kenal dan bersahabat dengan pelantun 'Mari Bercinta' itu.

"Imej seksiku itu mungkin lebih kepada seksi yang tomboy kali yah," jelas Dara kelahiran Cilacap, 8 Juli 1987 itu yang juga mengungkapakan dirinya sering tampil dengan mengenakan celana pendek dan rambut dikuncir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

terimakasih telah berkomentar di blog ini, salam sejahtera yah kawan :)

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 

Copyright 2011 Info Info Unik is proudly powered by blogger.com | Design by Tutorial Blogspot Published by Template Blogger